Mar 22, 2015

Wanita Tangguh Jaman Sekarang


Dunia yang sekarang kita pijak ini berisi berbagai macam karakter manusia.  Dari mulai seorang yang tegar, sabar, matre, worker, manja, tangguh ,dan sebagainya. Semua karakter itu belum tentu dimilikki oleh semua orang atau satu orang saja. Setiap manusia memegang karakternya masing-masing. Itulah yang kita sebut sebagai ciri khas dari seseorang.

Jika dihubungkan dengan posisi seorang perempuan, karakter seperti apa yang manis dimiliki oleh seorang perempuan? Tentu sangat banyak. Tapi kembali kepada fitrah manusia, tak ada seorang manusiapun yang sempurna, termasuk perempuan. Maka karakter terindah yang pantas diliki oleh perempuan yaitu “tangguh”.

Wanita tangguh. Kata ini sudah tidak asing lagi didengar oleh setiap orang. Bahkan dimana-mana banyak diskusi-diskusi yang membahas mengenai kata ini. Sesungguhnya wanita seperti apakah yang bisa dikatakan sebagai wanita tangguh? Mari kita lihat beberapa cerita  seorang wanita.

Pertama, wanita karir.  mereka adalah orang-orang yang setiap hari disibukkan dengan dunia pekerjaan. Pergi dari rumah pukul 07.00 dan kembali pukul 17.00, bahkan ada beberapa yang harus lembur. Mereka selalu kuat dan bertahan di lingkaran pekerjaan yang setiap hari memenuhi waktu mereka.   

Kedua, ibu. Wanita yang selalu tersenyum ketika kita tiba dirumah. Selalu sabar ketika kita nakal. Ibu adalah seseorang yang selalu memahami kita. Meluangkan semua waktunya untuk kita. Beliau tak pernah cape, lelah, bahkan mengeluh karena beratnya mengurus anak dan rumah tangga.

Ketiga, seorang pekerja keras. Wanita model ini adalah wanita yang sangat kuat. Mereka sanggup mengerjakan semua pekerjaan yang biasa dilakukan oleh seorang laki-laki, seperti mengangkat besi, mengaduk pasir, memotong kayu, dan lain sebagainya. Sungguh hebat mereka yang bisa mempunyai karakter seperti ini.

Diantara ketiga contoh diatas, yang manakah yang bisa dikatakan wanita tangguh? Wanita karirkah? Atau seorang ibu? Atau si pekerja keras? atau jangan-jangan ada kriteria lain yang 
bisa dijadikan acuan untuk menjadi wanita tangguh? Hal ini kembali kepada pendapat masing-masing. Tapi, yang lebih dari semua itu adalah  bagaimana seorang wanita menempatkan segala sesuatu pada tempatnya.

 Di era globalisasi ini, problematika kehidupan menuntut seoprang perempuan untuk bisa melakukan senua hal. Belum lagi isu mengenai gender membuat perempuan mencampuradukkan segala urusan. Sehingga terkadang masalah hidup ini menjadi rumit. Nah, dalam keadaan seperrti inilah peran wanita tangguh sangat dibutuhkan.

Wanita tangguh adalah dia yang bertahan dalam era globalisasi. Dia yang mampu mengatasi semua ploblematika hidup. Dia yang mampu menjadi wanita karir ketika tuntutan pekerjaan menghampirinya. Dia yang mampu menjadi seorang ibu saat berada dalam kehidupan rumah tangga. Dia yang sanggup menjadi pekerja keras saat tak ada sosok seorang laki-laki. Dia yang bisa menempatkan sesuatu pada tempatnya masing-masing. Dialah wanita tangguh.

Pada zaman sekarang ini, sangat kecil kemungkinan ada sosok wanita tangguh dalam diri kita. Perbandingan sosok wanita tangguh itu hanya 1 dari 100 orang. Karakter wanita tangguh tidak   dimiliki setiap orang. Hanya orang-orang tertentu saja yang mampu menjadi wanita tangguh. Tapi, tidak menutup kemungkinan untuk kita menjadi waita tangguh.  Jika  kita ingin menjadi sesosok wanita tangguh, maka bersikaplah seperti wanita tangguh yang sangat di butuhkan oleh setiap orang. Ibarat permata dalam gunungan pasir. 

Keep spirit! Yau are what you thing!


Aku Rindu